Blog Mantap

Blog Mantap
sunset

Rabu, 19 Oktober 2011

ringkasan materi tentang biosfer


RINGKASAN MATERI TENTANG BIOSPER
PENGERTIAN BIOSFER
A.     BIOSFER

Biosfer adalah bagian luar dari planet Bumi, mencakup udara, daratan, dan air, yang memungkinkan kehidupan dan proses biotik berlangsung. Dalam pengertian luas menurut geofisiologi, biosfer adalah sistem ekologis global yang menyatukan seluruh makhluk hidup dan hubungan antarmereka, termasuk interaksinya dengan unsur litosfer (batuan), hidrosfer (air), dan atmosfer (udara) Bumi. Bumi hingga sekarang adalah satu-satunya tempat yang diketahui yang mendukung kehidupan. Biosfer dianggap telah berlangsung selama sekitar 3,5 milyar tahun dari 4,5 milyar tahun usia Bumi.
Secara umum, biosfer terdiri atas 3 lingkungan utama, yaitu:
  1. Lingkungan darat
  2. Lingkungan air tawar (sungai, danau, atau kolam)
  3. Lingkungan air asin (berkadar garam atau laut)
Biosfer merupakan lapisan tipis, hanya 9.000 meter di atas permukaan bumi, beberApa meter di bawah permukaan tanah, dan beberApa ribu meter di bawah permukaan laut. Biosfer merupakan organisasi kehidupan yang sangat kompleks dan hanya dijumpai di planet Bumi dalam Tata Surya, bahkan sampai saat ini belum ditemukan adanya kehidupan di planet lain seperti di bumi.
Gagasan Biosfer pertama kali diutarakan oleh Vladimir Ivanovich Vernadsky (1863–1945), seorang ilmuwan dari Rusia yang menyatakan bahwa Biosfer adalah sebuah sistem kehidupan yang terbuka dan senantiasa berkembang sejak dimulainya sejarah bumi.
ORGANISASI BIOSFER

Makhluk hidup atau organisme memiliki tingkat organisasi yang berkisar dari tingkat yang paling sederhana (protoplasma) ke tingkat organisasi yang paling kompleks (biosfer). Tingkat organisasi dari bawah ke atas, semakin kompleks.

1. Protoplasma
Zat hidup dalam sel dan terdiri atas senyawa organik yang kompleks seperti lemak, protein, dan sejenisnya.
2. Sel
Satuan dasar suatu organisme dan terdiri atas protoplasma dan inti yang terkandung dalam membran.
3. Jaringan
Kumpulan sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama, misalnya jaringan otot.
4. Organ
Bagian dari suatu organisme yang mempunyai fungsi tertentu, misalnya kaki atau telinga pada hewan dan manusia, daun atau akar pada tumbuhan.
5. Sistem organ
Kerja sama antara struktural dan fungsional yang harmonis, misalnya kerja sama antara mata dan telinga, antara daun dan batang pada tumbuhan.
6. Organisme
Suatu benda hidup, atau makhluk hidup.
7. Populasi
Kelompok organisme yang sejenis yang hidup dan berkembang biak pada suatu daerah tertentu. Misalnya, populasi manusia di Jakarta, populasi banteng di Baluran, atau populasi badak di Ujung Kulon.
8. Komunitas
Semua populasi dari berbagai jenis yang menempati suatu daerah tertentu. Pada daerah tersebut tiap populasi saling berinteraksi. Misalnya, populasi harimau berinteraksi dengan populasi gajah di Sumatra Selatan, populasi ikan emas berinteraksi dengan populasi ikan mujaer di kolam.

9. Ekosistem
Tatanan kesatuan secara utuh menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup yang saling memengaruhi. Ekosistem merupakan hubungan timbal balik yang kompleks antara organisme dan lingkungannya baik yang hidup maupun tak hidup (tanah, air, udara), yang secara bersama - sama membentuk suatu sistem ekologi.
Misalnya, ekosistem hutan mangrove di Segara Anakan atau ekosistem air tawar di Danau Toba
Biosfer berasal dari kata bios yang artinya hidup dan sphaira atau sphere yang artinya lapisan. Dengan demikian, biosfer adalah lapisan tempat kehidupan makhluk hidup dan organisme. Biosfer merupakan tempat dimana makhluk hidup berada dan bertempat tinggal biosfer juga memiliki 2 faktor yaitu Faktor Abiotik dan Faktor Bioti
A. Faktor Abiotik
Faktor Abiotik meliputi Iklim atau klimatik, Relief, dan Edafik.
  Unsur iklim adalah :
1.      Suhu dengan intensitas cahaya, sudut datang sinar matahari dan Gerak semu matahari
2.      Kelembaban
3.      Angin
4.      Curah Hujan
5.      Edafik dimana edafik itu merupakan tanah yang juga memiliki faktor pembentukan tanah seperti dari batuan asal, organic, dan aktivitas biologi.
6.      Relief dimana relief adalah bentuk dari tanah sendiri atau tinggi rendahnya permukaan bumi.

B. Faktor Biotik
Faktor Biotik meliputi :
1.      Flora atau Tanaman
2.      Fauna atau Hewan
3.      Aktivitas Manusia
Faktor-faktor yang menentukan adanya persebaran makhluk hidup yang menyebar di atas permukaan bumi ini adalah sebagai berikut.
·        Faktor lingkungan, terdiri dari lingkungan abiotik yaitu tanah, air, temperatur dan iklim di tempat itu. Lingkungan biotik adalah lingkungan antara makhluk-makhluk hidup itu sendiri.
·        Faktor sejarah, yang menurut sejarah geografi bumi ini dahulu kala hanya terdiri dari satu benua dan satu samudra. Kemudian retak dan bergeser secara sangat perlahan dan membentuk benua-benua, samudra dan lautan.
·        Faktor hambatan penyebaran. Hambatan itu terdiri antara lain daratan untuk makhluk penghuni lautan yaitu daratan atau benua dan daratan yang menyempit seperti Amerika Tengah (Costa Rica). Bagi makhluk daratan, hambatannya adalah lautan dan selat.
Faktor Persebaran Flora dan Fauna.
4.      Aktivitas Manusia
Faktor-faktor yang menentukan adanya persebaran makhluk hidup yang menyebar di atas permukaan bumi ini adalah sebagai berikut.
·        Faktor lingkungan, terdiri dari lingkungan abiotik yaitu tanah, air, temperatur dan iklim di tempat itu. Lingkungan biotik adalah lingkungan antara makhluk-makhluk hidup itu sendiri.
·        Faktor sejarah, yang menurut sejarah geografi bumi ini dahulu kala hanya terdiri dari satu benua dan satu samudra. Kemudian retak dan bergeser secara sangat perlahan dan membentuk benua-benua, samudra dan lautan.
·        Faktor hambatan penyebaran. Hambatan itu terdiri antara lain daratan untuk makhluk penghuni lautan yaitu daratan atau benua dan daratan yang menyempit seperti Amerika Tengah (Costa Rica). Bagi makhluk daratan, hambatannya adalah lautan dan selat.
5.      Aktivitas Manusia
Faktor-faktor yang menentukan adanya persebaran makhluk hidup yang menyebar di atas permukaan bumi ini adalah sebagai berikut.
·        Faktor lingkungan, terdiri dari lingkungan abiotik yaitu tanah, air, temperatur dan iklim di tempat itu. Lingkungan biotik adalah lingkungan antara makhluk-makhluk hidup itu sendiri.
·        Faktor sejarah, yang menurut sejarah geografi bumi ini dahulu kala hanya terdiri dari satu benua dan satu samudra. Kemudian retak dan bergeser secara sangat perlahan dan membentuk benua-benua, samudra dan lautan.
·        Faktor hambatan penyebaran. Hambatan itu terdiri antara lain daratan untuk makhluk penghuni lautan yaitu daratan atau benua dan daratan yang menyempit seperti Amerika Tengah (Costa Rica). Bagi makhluk daratan, hambatannya adalah lautan dan selat.
6.      Aktivitas Manusia
Faktor-faktor yang menentukan adanya persebaran makhluk hidup yang menyebar di atas permukaan bumi ini adalah sebagai berikut.
·        Faktor lingkungan, terdiri dari lingkungan abiotik yaitu tanah, air, temperatur dan iklim di tempat itu. Lingkungan biotik adalah lingkungan antara makhluk-makhluk hidup itu sendiri.
·        Faktor sejarah, yang menurut sejarah geografi bumi ini dahulu kala hanya terdiri dari satu benua dan satu samudra. Kemudian retak dan bergeser secara sangat perlahan dan membentuk benua-benua, samudra dan lautan.
·        Faktor hambatan penyebaran. Hambatan itu terdiri antara lain daratan untuk makhluk penghuni lautan yaitu daratan atau benua dan daratan yang menyempit seperti Amerika Tengah (Costa Rica). Bagi makhluk daratan, hambatannya adalah lautan dan selat.
7.      Aktivitas Manusia
Faktor-faktor yang menentukan adanya persebaran makhluk hidup yang menyebar di atas permukaan bumi ini adalah sebagai berikut.
·        Faktor lingkungan, terdiri dari lingkungan abiotik yaitu tanah, air, temperatur dan iklim di tempat itu. Lingkungan biotik adalah lingkungan antara makhluk-makhluk hidup itu sendiri.
·        Faktor sejarah, yang menurut sejarah geografi bumi ini dahulu kala hanya terdiri dari satu benua dan satu samudra. Kemudian retak dan bergeser secara sangat perlahan dan membentuk benua-benua, samudra dan lautan.
·        Faktor hambatan penyebaran. Hambatan itu terdiri antara lain daratan untuk makhluk penghuni lautan yaitu daratan atau benua dan daratan yang menyempit seperti Amerika Tengah (Costa Rica). Bagi makhluk daratan, hambatannya adalah lautan dan selat.
Ada beberApa bagian persebaran hewan dimana berpengaruh bagi hewan seperti contoh :
·        Eropa dan Asia Utara disebut Palaeartic, dihuni antara lain oleh bison dan rusa rein.
·        Afrika dan Arab disebut Ethiophian, dihuni antara lain oleh gajah Afrika, jerApah dan gorila.
·        Australia dan sekitarnya, dihuni antara lain oleh kangguru, koala, wombat.
·        India sampai Indonesia disebut daerah Oriental, dihuni oleh antara lain harimau, gajah India dan kerbau.
·        Daerah Amerika Utara dan sekitarnya disebut Nearctic, dihuni oleh bison dan semacam rusa rein yang disebut Caribau.
·        Daerah Amerika Selatan disebut Neotropical dihuni antara lain oleh tapir dan monyet Howler.
Lalu, untuk tumbuhan paling banyak persebaran dengan adanya faktor abiotik yaitu Kelembaban yang merupakan unsur dari Faktor Iklim, contohnya seperti berikut
a.       Xerofit, yaitu tumbuhan yang sangat tahan terhadap lingkungan kering atau kondisi kelembaban udara yang sangat rendah, misalnya kaktus.
b.      Mesofit, yaitu tumbuhan yang sangat cocok hidup di lingkungan yang lembab tetapi tidak basah, seperti anggrek dan cendawan.
c.       Higrofit, yaitu tumbuhan yang sangat cocok hidup di daerah basah, seperti teratai, eceng gondok, dan selada air
d.      Tropofit, yaitu jenis tumbuh-tumbuhan yang mampu beradaptasi terhadap perubahan musim hujan dan musim kemarau. Tropophyta merupakan tumbuhan khas iklim muson tropi

Hutan adalah sebuah kawasan yang ditumbuhi dengan lebat oleh pepohonan dan tumbuhan lainnya. Kawasan-kawasan semacam ini terdApat di wilayah-wilayah yang luas di dunia dan berfungsi sebagai penampung karbon dioksida (carbon dioxide sink), habitat hewan, modulator arus hidrologika, serta pelestari tanah, dan merupakan salah satu aspek biosfer Bumi yang paling penting.
Hutan adalah bentuk kehidupan yang tersebar di seluruh dunia. Kita dApat menemukan hutan baik di daerah tropis maupun daerah beriklim dingin, di dataran rendah maupun di pegunungan, di pulau kecil maupun di benua besar.
Hutan merupakan suatu kumpulan tetumbuhan, terutama pepohonan atau tumbuhan berkayu lain, yang menempati daerah yang cukup luas.
Pohon sendiri adalah tumbuhan cukup tinggi dengan masa hidup bertahun-tahun. Jadi, tentu berbeda dengan sayur-sayuran atau padi-padian yang hidup semusim saja. Pohon juga berbeda karena secara mencolok memiliki sebatang pokok tegak berkayu yang cukup panjang dan bentuk tajuk (mahkota daun) yang jelas.
Suatu kumpulan pepohonan dianggap hutan jika mampu menciptakan iklim dan kondisi lingkungan yang khas setempat, yang berbeda daripada daerah di luarnya. Jika kita berada di hutan hujan tropis, rasanya seperti masuk ke dalam ruang sauna yang hangat dan lembab, yang berbeda daripada daerah perladangan sekitarnya. Pemandangannya pun berlainan. Ini berarti segala tumbuhan lain dan hewan (hingga yang sekecil-kecilnya), serta beraneka unsur tak hidup lain termasuk bagian-bagian penyusun yang tidak terpisahkan dari hutan.
Hutan hujan tropika
  Hutan hujan tropis adalah biomA berupa hutan yang selalu basah atau lembab, yang dApat ditemui di wilayah sekitar khatulistiwa; yakni kurang lebih pada lintang 0°–10° ke utara dan ke selatan garis khatulistiwa. Hutan-hutan ini didApati di Asia, Australia, Afrika, Amerika Selatan, Amerika Tengah, Meksiko dan Kepulauan Pasifik. Dalam peristilahan bahasa Inggris, formasi hutan ini dikenal sebagai lowland equatorial evergreen rainforest, tropical lowland evergreen rainforest, atau secara ringkas disebut tropical rainforest.


Terhampar di lembah yang sangat luas dan kering, di antara Andes dan rentang pesisir, Padang Pasir Atacamaadalah tempat yang kering. Sebenarnya, ini adalah tempat yang paling kering di dunia.
Tidak ada hujan yang pernah tercatat di tempat ini selama 401 tahun antara tahun 1570 dan 1971, dan ada sejumlah tempat mana tidak pernah ada hujan yang tercatat.
Padang Pasir Atacama, yang terletak pada ketinggian 2.000 kaki (610 m), terentang di sepanjang provinci Cile, Antofagasta, Atacama dan TarApaca. Kepentingannya dari sudut ekonomi di peroleh satu- satunya dari penambangan dan kekayaan mineral, berkisar antara nitrat dan borax, hingga bijih besi yang mengandung metal, seperti tembaga, perak, besi, timah, dan nikel.



SOAL SEMESTER 1 MATERI KELAS II TENTANG BIOSFER
LATIHAN SOAL-JAWABAN BIOSFER
1.  Biosfer merupakan gabungan dua kata yaitu bya udah ios dan sphere yang mempunyai arti..
ü      Hidup dan lapisan                          
2. Tingkat kehidupan yang kompleks dalam persebaran flora dan fauna pada kumpulan komunitas adalah …
ü      Ekosistem              
3. Persebaran flora di muka bumi tersebar secara merata. Flora seperti kopi, kina, teh. Flora ini dipengaruhi oleh faktor utama yaitu...
ü      Klimatik dan edafik            
4. Faktor utama yang mempengaruhi persebaran hutan hujan tropis di daerah equator ialah …
ü      Klimatik
5. Curah hujan diatas 2.000 mm/tahun dan mendApat penyinaran sepanjang tahun berciri-ciri bioma …
ü      Hutan basah                                   
6. Ciri-ciri bioma gugur (decidous) antara lain …
ü      Temperatur udara panas sepanjang tahun dan hujan terjadi secara musiman
7. Vegetasi khas yang hidup dan berkembang di daerah tundra adalah …
ü      Hutan pinus                                    
8. Di Indonesia dijumpai daerah sabana yaitu terletak di
ü      Nusa Tenggara Barat/Timur                       
9. Hutan bakau (mangrove) dApat dijumpai di daerah pantai Indonesia kecuali ……
ü      Barat sumatera                                           
10.Hutan Indonesia sebagai salah satu hutan terluas di dunia yang dijadikan sebagai paru-paru dunia yaitu hutan hujan tropis yang memiliki ciri-ciri ….
ü      Hutannya lebat dan berdaun lebar dan dasar hutan gelap
11. Jenis pohon yang umumnya terdApat di hutan musim yaitu ..
ü      Jati                                                
12. Bunga Bangkai (raflesia anorldi) merupakan flora khas yang ada di daerah tropis. Flora ini tersebar di wilayah …
ü      Kalimantan dan Sumatera
13. Persebaran fauna wilayah oriental meliputi kawasan ...
ü      Asia Selatan, Tenggara 
14. Ciri-ciri hutan
1. lebat 4. homogen
2. meranggas 5. berdaun jarum
3. heterogen 6. hujan sepanjang tahun
Yang termasuk ciri bioma hutan hujan tropik ialah ...
ü      1, 3 dan 6
15. Persebaran fauna di Indonesia bagian barat dan tengah dibatasi oleh garis …..
ü      Wallace                                         
16. Berikut ini contoh fauna yang menjadi ciri khas Indonesia yang berada di daerah peralihan antara fauna Asia dan Australia adalah …
ü      Komodo, babi rusa dan anoa
17. Jenis fauna yang berada di daerah Indonesia timur kecuali …
ü      Anoa                                                         
18. Jenis mamalia yang dilindungi oleh Undang-undang dan dibentuk kawasan khusus sebagai tempat tinggalnya ialah …
ü      Orang utan                                     
19. Contoh persebaran fauna di Indonesia bagian tengah ialah
ü      Burung Maleo, komodo dan babi rusa
20. Usaha yang dApat dilakukan untuk menjaga kelestarian Flora dan Fauna dengan berbagai cara. Usaha untuk membentuk kawasan secara khusus melindungi satwa tertentu disebut dengan …
ü      Suaka margasatwa                         
21.                                                              Apa saja yang termasuk dalam fenomena geosfer?
ü      Litosfer, atmosfer, hidrosfer, biosfer, dan antroposfer.
22.                                                              Secara garis besar, biosfer dibagi dalam tiga biosiklus, yaitu?
ü      Biosiklus daratan, lautan, dan air tawar.
23.                                                              Apa yang dimaksud dengan persebaran makhluk hidup?
Yaitu keberadaan makhluk hidup pada daerah tertentu.
24.                                                              Apa yang dimaksud dengan penyebaran makhkluk hidup?
ü      Yaitu bagaimana cara makhkluk hidup sampai di suatu daerah tertentu.
25.                                                              Apa yang dimaksud dengan habitat?
ü      Tempat hidup individu. Contohnya: habitat ikan gabus di air tawar, ikan tongkol di air laut.

26.                                                              Apa yang dimaksud dengan biotop?
ü      Unit wilayah yang menunjukkan keseragaman kondisi habitat di alam.

27.  Kumpulan dari individu (hewan atau tumbuhan) yang hidup sejenis dan hidup bersama pada suatu kawasan disubut?
ü      Populasi.
28.  Kumpulan populasi dalam suatu wilayah tertentu disebut?
ü      Komunitas.
29.  Komunitas-komunitas yang berbeda dApat tergabung dalam suatu wilayah yang memiliki ciri khas tersendiri sehingga terbentuk...?
ü      Ekosistem.
30.  Berbagai ekosistem yang terdApat di dalam wilayah geografi, iklim, dan kondisi yang sama membentuk sebuah...?
ü      Bioma.
31.  Dari semua bioma di permukaan bumi yang beraneka ragam bentuknya akan membentuk...?
ü      Lapisan kehidupan atau biosfer.
32.  Sebutkan faktor fisik (abiotik) yang mempengaruhi persebaran flora & fauna di permukaan bumi?
ü      Perbedaan iklim (Klimatik)
ü      Keadaan tanah (Edafik)
ü      Tinggi rendahnya permukaan bumi (elevasi/relief)
ü      Air.
33.  Sebutkan faktor nonfisik (biotik) yang mempengaruhi persebaran flora & fauna di permukaan bumi?
ü      Tumbuh-tumbuhan
ü      Hewan
ü      Tindakan manusia
ü      Bakteri pengurai.
34.  Sebutkan unsur-unsur iklim yang berpengaruh terhadap persebaran flora dan fauna?
ü      Suhu udara
ü      Kelembaban udara
ü      Angin
ü      Curah hujan
35.  Suhu udara di suatu tempat, dipengaruhi oleh faktor-faktor Apa saja?
ü      Letak lintang
ü      Besar-kecilnya sudut datang sinar matahari
ü      Ketinggian tempat dan kemiringan lereng
ü      Vegetasi penutup lahan
36.  Apa yang dimaksud dengan Xerophyta (Xerofit)?
ü      Yaitu tumbuhan yang sangat tahan terhadap lingkungan kering atau kondisi kelembaban udara yang sangat rendah, misalnya kaktus.
37.  Apa yang dimaksud dengan Mesophyta (Mesofit)?
ü      Yaitu tumbuhan yang sangat cocok hidup di lingkungan yang lembab tetapi tidak basah, seperti anggrek dan cendawan.
38.  Apa yang dimaksud dengan Hygrophyta (Higrofit)?
ü      Yaitu tumbuhan yang sangat cocok hidup di daerah basah, seperti teratai, eceng gondok, dan selada air.
39.  Apa yang dimaksud dengan Tropophyta (Tropofit)?
ü      Yaitu jenis tumbuh-tumbuhan yang mampu beradaptasi terhadap perubahan musim hujan dan musim kemarau.
40.  Tumbuhan yang merupakan ciri khas iklim muson tropik adalah?
ü      Tropophyta (Tropofit).
41.  Apa fungsi angin dalam persebaran flora dan fauna?
ü      Membantu dalam proses penyerbukan atau pembuahan beberApa jenis tumbuhan, sehingga proses regenerasi tumbuhan dApat berlangsung.
ü      Membantu menyebarkan benih, seperti ilalang atau sejenis rumput-rumputan.
42.  Unsur fisik tanah Apa saja yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman?
ü      Unsur hara
ü      Tekstur tanah
ü      Struktur tanah
ü      Tingkat kegemburan tanah
ü      Keasaman (pH) tanah
ü      Air tanah
ü      Kandungan udara tanah

43.  Apa yang dimaksud dengan unsur hara?
ü      Yaitu mineral organik yang banyak dibutuhkan oleh tanaman, misalnya karbon (C), oksigen (O2), hidrogen (H), nitrogen (N), posfor (P), kalium (K), dan belerang (S).

44.  Apa yang dimaksud dengan tekstur tanah?
ü      Yaitu halus kasarnya butiran tanah. Tanah yang baik untuk pertumbuhan tanaman adalah tanah yang butirannya seimbang antara butiran yang halus dan butiran yang kasar.
45.  Apa yang dimaksud dengan struktur tanah?
ü      Yaitu susunan lapisan-lapisan tanah, yang terdiri atas lapisan topsoil, subsoil, dan batuan induk (bedrock).

46.  MengApa tingkat kegemburan tanah dApat mempengaruhi pertumbuhan tanaman?
ü      Karena tanah gembur atau tanah humus adalah hasil pembusukan tumbuh-tumbuhan, sehingga akar tanaman akan mudah menembus tanam maupun menyerap mineral-mineral yang terkandung di dalamnya.

47.  Keasaman (pH) tanah yang bagaimana yang baik untuk pertumbuhan tanaman?
ü      Tanah dengan keasaman netral (pH 6-8)

48.  Bagaimana faktor ketinggian tempat dan kemiringan lereng berpengaruh terhadap persebaran tumbuhan?
ü      Ketinggian tempat mempengaruhi persebaran tumbuhan secara vertikal, semakin tinggi suatu tempat variasi tanaman semakin sedikit.
ü      Lereng yang menghadap sinar matahari memiliki tumbuhan yang lebih rApat dan bervariasi jenisnya jika dibandingkan lereng yang membelakangi sinar matahari.
49.  MengApa air sangat diperlukan dalam pertumbuhan tanaman?
ü      Karena air membantu melarutkan dan mengangkat mineral-mineral dalam tanah sehingga mudah diserap oleh tumbuhan.
50.  Apa saja hambatan persebaran flora dan fauna secara umum?
ü      Tumbukan lempeng
ü      Perubahan tinggi permukaan laut
ü      Munculnya pegunungan yang tinggi
ü      Perubahan pola aliran
51.  Apa saja hambatan persebaran flora dan fauna secara khusus?
ü      Iklim
ü      Edafik
ü      Geografis
ü      Biologis
52.  Apa saja macam-macam bioma di permukaan bumi?
ü      Bioma Gurun
ü      Bioma Padang Rumput (Stepa)
ü      Bioma Savana (Sabana)
ü      Bioma Hutan Basah (Hutan Hujan Tropis)
ü      Bioma Hutan Gugur
ü      Bioma Taiga
ü      Bioma Tundra
ü      Bioma Hutan Bakau
53.  Apa saja ciri-ciri Bioma Gurun?
ü      Ditemukan di daerah tropis/subtropis
ü      Curah hujan 250 mm/th
ü      Amplitudo suhu harian besar
ü      Daun kecil & berduri
ü      Ada lapisan lilin daunnya
ü      Vegetasi: kaktus, semak, akasia, kurma
ü      Hewan : jenis pengerat (hamster & gerbil) Tersebar di negara-negara Timur Tengah
54.  Apa saja ciri-ciri Bioma Padang Rumput (Stepa)?
ü      Ditemukan di daerah tropis sampai subtropis
ü      Curah hujan 250 – 500 mm/th, tidak teratur
ü      Tingkat porositas rendah
ü      Ketinggian rumput hingga 3,5 m
ü      Vegetasi: rumput, akasia
ü      Hewan : rusa, antelop, kerbau, ular, singa, harimau, hewan pengerat
ü      Tersebar di negara Afrika, Am.sel, Argentina, Australia.

55.  Apa saja ciri-ciri bioma Savana (Sabana)?
ü      Padang rumput yang diselingi pohon-pohon agak tinggi dan menyebar spt: jenis palm, akasia)
ü      Temperatur udara panas & hujan terjadi secara musiman
ü      Hujan menjadi faktor yang penting bagi terbentuknya sabana
ü      Tersebar di Afrika, Am.sel, Australia, dan Indonesia (Nusa Tenggara)
56.  Apa saja ciri-ciri bioma HUTAN BASAH (HUTAN HUJAN TROPIS)?
ü      TerdApat berbagai macam jenis tumbuhan
ü      Curah hujan > 2000 mm/th
ü      Ketinggian tanaman 20 – 40 m
ü      Berdaun lebar, lebat dan selalu hijau
ü      Sinar matahari sulit menembus ke dasar hutan
ü      Hewan : Jenis Primata (monyet, gorila, simpanse) di Afrika, Asia (orangutan & Gabon), Madagaskar, Australia.
57.  Apa saja ciri-ciri bioma HUTAN GUGUR?
ü      TerdApat di daerah beriklim sedang
ü      Curah hujan 750 – 1000 mm/th
ü      Pohon tidak terlalu rApat & jumlah sedikit
ü      Ada 4 macam musim (panas, gugur, dingin, semi)
ü      TerdApat di Amerika, Inggris, Australia, Asia Timur

58.  Apa saja ciri-ciri bioma TAIGA?
ü      Merupakan hutan pohon pinus
ü      Musim dingin yang panjang & kemarau yang singkat, ketebalan es 2 m
ü      Tumbuhan jenis konifer (spruce, alden, birch, juniper)
ü      Hewan: rubah, srigala, beruang
ü      TerdApat di negara Rusia & Kanada
59.  Apa saja ciri-ciri bioma TUNDRA?
ü      Merupakan daerah kutub tidak ditumbuhi pohon
ü      Hanya lumut, rumput, dan semak
ü      Musim dingin yang panjang dan gelap, kmdn musim panas yang panjang dan terang
ü      Tersebar di Arktik & Antartika (kutub)
ü      Hewan: rusa, kelinci salju, rubah, binatang pengerat
60.  Apa saja ciri-ciri bioma Hutan Bakau?
ü      Ditemukan di daerah tropis/subtropis
ü      Sepanjang pantai yang landai
ü      Kekurangan oksigen baik dalam air maupun dalam tanah
ü      Kadar garamnya tinggi
ü      Pohonnya berdaun tebal dan kaku
ü      Terkena pengaruh pasang naik dan surut air laut
ü      Pohonnya terdiri dari pohon bakau (rhizophora), pohon kayu api (avicennia), bogem (bruguiera).
61.  Bagaimana pembagian hutan di Indonesia berdasarkan iklim menurut W. Koppen?
ü      Hutan Indonesia Bag. Barat
Termasuk iklim Af, cirinya :
daun lebat
rata-rata ketinggian 60 m
banyak terdApat pohon memanjat
banyak tumbuh pohon tamu (pakis & anggrek)
ü      Hutan Indonesia Bag. Tengah
Termasuk iklim Am, cirinya :
pohon lebih rendah dari hutan hujan tropis
musim kemarau daunnya gugur
musim penghujan mulai bertunas
ü      Hutan Indonesia Bag. Timur.
Termasuk iklim Aw
ü      TerdApat Hutan Sabana dengan ciri
Padang rumput
TerdApat semak belukar
Pohon-pohon rendah
62.  Bagaimanakah persebaran komunitas fauna di dunia menurut Alfred Russel Wallace?
ü      Persebaran fauna di dunia dApat dikelompokkan menjadi 6 wilayah :
Wilayah Neartik
Wilayah Neotropik
Wilayah Australis
 Wilayah Oriental
Wilayah Paleartik
Wilayah Etiopian
63.  Bagaimanakah ciri-ciri Wilayah Neartik?
ü      Meliputi Wilayah Amerika Utara & Seluruh Greenland.
ü      Terdiri dari jenis fauna :
Antelop
Kalkun
Salamander
Bison
Karibou
64.  Bagaimanakah ciri-ciri Wilayah Neotropik?
ü      meliputi wilayah meksiko bagian selatan sampai amerika tengah dan amerika selatan. daerah iklim sedang terdiri dari jenis fauna : kukang, kelelawar penghisap darah, orangutan, siamang, trenggiling, babi, kuda, tapir, kera
65.  Bagaimanakah ciri-ciri Wilayah Australis?
ü      meliputi wilayah Autralia, Selandia Baru, Irian (Papua), Maluku
ü      terdiri dari fauna : kangguru, trenggiling, koala, kasuari, cendrawasih, kiwi, kura-kura, buaya, kakatua, burung penghisap madu.
66.  Bagaimanakah ciri-ciri Wilayah Oriental?
ü      meliputi Benua Asia
ü      terdiri dari jenis fauna : harimau, gajah, gibbon, orangutan, badak bercula satu.
67.  Bagaimanakah ciri-ciri Wilayah Paleartik?
ü      meliputi Daratan Eurasia (Eropa)
ü      terdiri dari fauna: bison, landak, menjangan kutub, kucing kutub
68.  Bagaimanakah ciri-ciri Wilayah Etiopian?
ü      meliputi benua afrika
ü      terdiri dari fauna: gorila, simpanse, antelop, burung unta, kuda nil, zebra, dan jerApah
69.  Termasuk wilayah Apakah fauna Indonesia?
ü      Indonesia bagian barat termasuk wilayah oriental, sebelah timur termasuk wilayah austrialis.

70.  Sebutkan persebaran flora di Indonesia?
ü      hutan hujan tropis
ü      hutan musim
ü      hutan bakau
ü      sabana
ü      stepa
ü      padang lumut
71.  Bagaimanakah persebaran fauna di Indonesia berhubungan dgn sejarah geologi?
ü      Kep Indonesia, dibagi menjadi 3 kelompok :
ü      PAparan sunda / wil bag barat. Kawsn Sumatra, Jawa, Madura, Kalimantan dan pulau kecil lainnya
ü      PAparan sahul / Wil Indonesia Bag timur, kaws Papua dan kep. sekitarnya.
ü      Wilayah peralihan / wil bag tengah, kaws Sulawesi, Kep Maluku, Nusa Tenggara.
72.  Apa yang dimaksud dengan garis Wallace?
ü      Garis Wallace adalah garis imajiner yg membagi Indonesia menjadi dua wil persebaran yaitu Wil bag barat dan wil bag timur,ditarik dari S.Hindia – Selat Lombok – Laut Jawa – Selat Makasar sampai Laut Sulawesi. Berdasarkan tinjauan Geologis,ahli Zoologi jerman “Albert Wallace” (1854 – 1862)
73.  Apa yang dimaksud dengan garis Weber?
ü      Garis Weber adlh garis imajiner yg membagi Wil persebaranfauna di Indonesia menjadi Wil timur dan Barat. Ditarik dari S.Hindia – L.Timor (P.Timor) – L.Banda – membelok ke barat P. Halmahera (L. Maluku) – terakhir ke arah timur laut (L.Philipina).berdasarkan ahli zologi belanda “Max Weber”.
74.  Apa yang dimaksud dengan wilayah peralihan?
ü      Adalah wilayah kepulauan Indonesia dimana sebelah barat dibatasi oleh garis Walalce, dan sebelah timur dibatasi oleh garis weber.
75.  Bagaimanakah ciri-ciri Fauna Tipe Asiatis?
ü      TerdApat di Wil Ind bag barat, meliputi sumatra, kalimantan, madura,bali dan pulau kecil sekitarnya.
·        Fauna ind bag barat ada persamaan dengan benua asia,
·        Fauna asiatis berupa hewan yg menyusui dan bertubuh besar
ü      contoh hewan : harimau       = India, Malaysia, Sumatra, Jawa dan Bali
  arwana     = Kalimantan, Sumatra
  orang utan  = Sumatra dan Kalimantan
  badak       = India, Sumatra, Jawa,
  elang bandol, tapir, siamang, gibon, beruang
76.  Bagaimanakah ciri-ciri Fauna Tipe Peralihan?
ü      Di antara fauna bag barat dan timur
ü      Wil Sulawesi, Kep nusa tenggara, pulau kecil disekitarnya.
ü      punya ciri khas khusus yg tidak terdApat di daerah lain.
·        contoh hewan: anoa, babi rusa, kuskus, burung maleo, bengkarung dan komodo
77.  Bagaimanakah ciri-ciri Fauna Tipe Australis?
ü      Wil indonesia bag timur: Irian jaya, maluku, dan pulau kecil sekitarnya
·        Hewan menyusui tapi bertubuh kecil
Burung yang berparuh bengkok, berbulu indah penuh warna
Sangat sedikit ikan tawar
Hewan berkantung
Kanguru pohon,burung cendrawasih, burung kakak tua, kasuari
78.  Apa yang dimaksud dengan binatang relik (relicy animal)?
ü      Menurut Alfred Russel Wallacea dan Darwin, binatang lambat laun berubah menjadi baru atau campuran. Di samping itu ada yang musnah sama sekali karena seleksi alam. Binatang yang masih kuat dan masih terus bertahan hidup disebut binatang relik.
79.  Apa yang contoh binatang relik?
ü      Babi rusa: sejenis babi dengan taring menembus bibir bagian atas terdApat di Sulawesi.
ü      Anoa: sejenis kerbau hutan di Sulawesi.
ü      Burung kasuari: sejenis burung yang amat tinggi, tetapi tidak dApat terbang, terdApat di Papua dan Seram.
ü      Kuskus: Binatang seperti kera tetapi berkantung, terdApat di Sulawesi, maluku, Timor, Sangihe, dan Talaud.
ü      Komodo (varanus comodoensis): sejenis biawak raksasa, panjangnya sampai 4 m, terdApat di pulau Komodo.
ü      Badak bercula satu: terdApat di Ujungkulon.
80.  Setiap  mahluk  hidup  memiliki  tempat  masing-masing  di  lapisan  biosfer  untuk
tetap  hidup  sesuai  caranya.  Tempat hidup itu  disebut ?
ü       Habitat
81.  Di  dalam  studi  mahluk  hidup  kita  juga  mengenal  ekosistem  dan  bioma.  Orang pertama kali  yang memperkenalkan  istilah ekosistem adalah
ü      A. Tansley  (1 935) seorang ahli  biologi  dari  Inggris
82.  Apa   faktor-faktor  lingkungan  yang  mempengaruhi persebaran flora dan fauna di muka bumi?
ü      Faktor klimatik
ü      Faktor Edafik
ü      Faktor Biotik
83.  Sebutkan ciri-ciri bioma menurut Charles Kendrich
ü      Ciri-ciri umum  yang menandai suatu bioma adalah:
·        Bioma  merupakan komunitas klimaks,  artinya  di  wilayah tersebut  terdApat  suatu bentuk  vegetasi  utama  yang  mendominasi  kawasan  itu,  misalnya  hutan  gugur daun, hutan berdaun jarum (hutan konifer), atau padang rumput
·        Bioma  terbentuk  sebagai  hasil  interaksi  antara  unsur-unsur  lingkungan,  yaitu iklim, tanah, dan organisme yang hidup di lingkungan tersebut (biota
·        Bioma  merupakan   komunitas  (satuan  kehidupan)  yang  cukup  mantap  dalam periode  waktu  yang  lama,  kecuali  terjadi  suatu  kejadian  tiba-tiba  yang mengganggu  kestabilan  komunitas,  misaln ya  bencana  alam,  wabah  penyakit perubahan tatanan iklim global, atau gangguan oleh manusia
·        suatu  jenis  bioma  dApat  dengan  mudah  dikenali  dengan  melihat  petunjuk suatu  jenis  bioma  dApat  dengan  mudah  dikenali  dengan  melihat  petunjuk


84.  Bagaimana persebaran flora dan fauna berdasarkan faktor iklim
ü      Persebaran tumbuhan dan binatang berdasarkan  faktor iklim sangat dipengaruhi oleh unsur  suhu,  kelembaban,  angin,  dan  curah  hujan.  Setiap  organisme  hidup  memiliki kepekaan  terhadap  kondisi  lingkungann ya  untuk  mempertahankan  dan
ü      keberlangsungan  hidupnya.  Hal  ini  berarti  setiap  tumbuhan  dan  binatang  dApat hidup  dan  berkembang  maksimal  pada  kondisi  iklim  tertentu  yan g  sesuai  dengan syarat  hidupn ya.  Misalnya,  pohon  kelApa  tumbuh  subur  di  dataran  rendah  . sebaliknya  sayu ran  tumbuh  subur  di  pegunungan  karena  memiliki  unsure unsyr iklim yang sesuai
85.  MengApa tanaman sayuran tumbuh subur di daerah pegunungan
ü      Sayuran  tumbuh  subur di pegunungan sangat  dipengaruhi oleh faktor iklim  terutama unsur suhu  dan curah  hujan.  Selain  itu,  tanaman  sayuran  memerlukan kon disi  tanah yang gembur seperti di pegunungan
86.  Secara umum, biosfer terdiri atas 3 lingkungan utama, yaitu:
ü      Lingkungan darat
ü      Lingkungan air tawar (sungai, danau, atau kolam)
ü      Lingkungan air asin (berkadar garam atau laut)
87.  Hutan adalah
ü      suatu kumpulan tetumbuhan, terutama pepohonan atau tumbuhan berkayu lain, yang menempati daerah yang cukup luas
88.  Sebutkan macam-macam bentuk interaksi makhluk hidup
ü      simbiosis mutualisme,
ü      simbiosis parasitisme,
ü      simbiosis komensalisme,
ü      antibiosis, predatorisme,
ü      dan kompetitif
89.  Sebutkan macam-macam organisasi biosfer
ü      Protoplasma
ü      Sel
ü      Jaringan biosfer
ü      Organ biosfer
ü      Ekosistem
ü      Komunitas
ü      Populasi
ü      Organisme
ü      Sistem organ
ü      Organ
90.  Apa yang dimaksud dengan protoplamax?
ü      Zat hidup dalam sel dan terdiri atas senyawa organik yang kompleks seperti lemak, protein, dan sejenisnya.
91.  Apa yang dimaksud dengan sel
ü      Satuan dasar suatu organisme dan terdiri atas protoplasma dan inti yang terkandung dalam membran.
92.  Apa yang dimaksud dengan jaringan biosfer ?
ü      Kumpulan sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama, misalnya jaringan otot.
93.  Apa yang dimaksud dengan Organ biosfer ?
ü      Bagian dari suatu organisme yang mempunyai fungsi tertentu, misalnya kaki atau telinga pada hewan dan manusia, daun atau akar pada tumbuhan.
94.  Apa yang dimaksud Sistem organ biosfer
ü      Kerja sama antara struktural dan fungsional yang harmonis, misalnya kerja sama antara mata dan telinga, antara daun dan batang pada tumbuhan.
95.  Apa yang dimaksud  Organisme biosfer
ü      Suatu benda hidup, atau makhluk hidup.
96.  Apa yang dimaksud populasi biosfer
ü      Kelompok organisme yang sejenis yang hidup dan berkembang biak pada suatu daerah tertentu. Misalnya, populasi manusia di Jakarta, populasi banteng di Baluran, atau populasi badak di Ujung Kulon.
97.  Apa yang dimaksud komunitas biosfer ?
ü      Semua populasi dari berbagai jenis yang menempati suatu daerah tertentu. Pada daerah tersebut tiap populasi saling berinteraksi. Misalnya, populasi harimau berinteraksi dengan populasi gajah di Sumatra Selatan, populasi ikan emas berinteraksi dengan populasi ikan mujaer di kolam.
98.  Apa yang dimaksud dengan ekosistem biosfer ?
ü      Tatanan kesatuan secara utuh menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup yang saling memengaruhi. Ekosistem merupakan hubungan timbal balik yang kompleks antara organisme dan lingkungannya baik yang hidup maupun tak hidup (tanah, air, udara), yang secara bersama - sama membentuk suatu sistem ekologi.
Misalnya, ekosistem hutan mangrove di Segara Anakan atau ekosistem air tawar di Danau Toba
8.      Aktivitas Manusia
99.  Sebutkan Faktor-faktor yang menentukan adanya persebaran makhluk hidup yang menyebar di atas permukaan bumi ini adalah sebagai berikut.
ü      Faktor lingkungan,
ü      Faktor sejarah,
ü      Faktor hambatan penyebaran.
100.   Apa  yang dimaksud Hutan hujan Tropis ?
ü      Bioma berupa hutan yang selalu basah atau lembab, yang dApat ditemui di wilayah sekitar khatulistiwa; yakni kurang lebih pada lintang 0°–10° ke utara dan ke selatan garis khatulistiwa


Tidak ada komentar:

Posting Komentar